Senin, 19 November 2018

18.Mengapa doa tidak terkabul?


Ceramah Master Chin Kung Serial Suara Dharma
“Mengapa doa tidak terkabul?”

Sutra Buddha menyebutkan : “Memohon kekayaan mendapat kekayaan, memohon putra-putri mendapat putra-putri, memohon panjang umur mendapat usia panjang”.

Sebagai orang awam tentunya mempunyai permohonan, tempo dulu ketika saya masih menjadi praktisi pemula, dalam hatiku juga ada permohonan. Master Zhangjia dapat melihatnya dengan jelas, lalu bilang padaku, “Dalam Pintu Buddha, segala permohonan pasti terkabul”.

Kemudian beliau mengajari saya cara memohon. Di dalam kisah “Empat Ajaran Liao-fan”, Master Yun Gu mengajari Yuan Liao-fan cara memohon, sedangkan cara saya memohon adalah diajari Master Zhangjia, cara ini lebih praktis dan mudah dibandingkan dengan cara Master Yun Gu, hasilnya sangat efektif.

Master Zhangjia bilang padaku : Ketika anda berdoa dengan tulus, mengapa tidak terkabul? Apa sebabnya? Oleh karena dirimu memiliki rintangan karma.

Rintangan bukan ada pada Buddha Dharma, juga bukan berada di luar, tetapi rintangan itu ada pada diri sendiri, diri sendiri memiliki rintangan karma. Asalkan rintangan karma ini dilenyapkan, maka mukjizat pun muncul, doa pasti terkabul.

Saya bertanya pada Master Zhangjia : “Bagaimana caranya menghapus rintangan karma?”. Master Zhangjia menjawab : “Bertobat”. “Bertobat menghapus rintangan karma”, Bodhisattva Samantabhadra mengatakannya di dalam “Avatamsaka Sutra”.

Lantas bagaimana caranya bertobat? Bertobat itu bukan dengan mengikuti upacara ritual Pertobatan Kaisar Liang, Pertobatan Air Samadhi, bukan begini caranya.

Maka itu sungguh beruntung dapat bersua dengan Master Zhangjia, guru yang baik. Beliau berkata : Buddha Dharma itu menekankan pada spiritual bukan pada ritual.

Apa maksudnya spiritual? Yakni takkan mengulangi melakukan kesalahan lagi. Umpamanya kita memiliki niat pikiran buruk, mengucapkan ucapan buruk dan melakukan tindakan buruk, sekarang kita sudah mengetahui bahwa ini merupakan karma buruk, sejak sekarang dan selanjutnya takkan mengulangi melakukannya lagi, inilah yang disebut pertobatan yang sesungguhnya, dengan demikian barulah dapat menghapus rintangan karma.

Apabila di hadapan rupang Buddha dan Bodhisattva, anda cuma membaca sutra, melafal mantra, dan mengira ini sudah bertobat, usai itu mengulangi melakukan kesalahan lagi, setelah melakukan pelanggaran, pergi lagi membaca sutra melafal mantra, ini tidak ada gunanya, ini adalah kekeliruan.




法音普薰集為什麼有求沒有應?  (第二十八集)  檔名:29-511-0028
  佛教經典裡面講:『求富貴得富貴,求男女得男女,求長壽得長壽。』我們凡夫不能無求,我早年學佛,心裡也是有希求。章嘉大師看出來了,告訴我,「佛氏門中,有求必應」,這是他老人家教我求的方法。袁了凡是雲谷禪師傳他求的方法,我求的方法是章嘉大師傳授給我的,言語比雲谷簡單,非常有效果。他告訴我:你在真心祈求的時候,沒有感應,求的時候沒有感應,這是什麼原因?你自己有業障。障礙不在佛法那一邊,不在外面,障礙在自己本身,本身有業障。只要把業障除掉,感應就現前,有求必應。我就問他,向老師請教,我說:業障怎麼除掉?他跟我說:懺悔。「懺除業障」,普賢菩薩在《華嚴經》裡頭說的。然後教給我,怎麼懺除?絕對不是去拜梁皇懺、拜水懺,不是搞這個。所以我遇到這個老師,真的是個好老師。他說:佛法不在形式,要在實質。什麼叫實質?後不再做。譬如,我們起了不好的念頭,說了不好的話,做了不好的事情,現在知道這是罪過,這是錯了,從此以後,我不再錯了,這叫做真正懺悔,這樣才能消除業障。假如你在佛菩薩面前念經、念咒,以為懺悔了,念完之後再造,造了以後再去念,這個沒有用處,這是完全錯了。