Rabu, 06 Februari 2019

41.Dari mana memulai bakti


Ceramah Master Chin Kung Serial Suara Dharma :
“Dari mana memulai bakti?”

Sisi terunggul dari “Ksitigarbha Sutra” adalah bakti dimulai dari menyelamatkan ibunda, setiap manusia di dunia ini memiliki sosok yang paling terdekat dengan dirinya yakni ibunda, bahkan Ayah ada di urutan kedua.

Bayi yang baru lahir ke dunia, setiap saat tak terpisahkan dari pelukan ibunda, mendapat perhatian dan perawatan dari ibunda, budi kebajikan ini tiada bandingnya, bila membahas tentang bakti pada Ayahbunda maka ibunda berada di urutan pertama.

Di dalam “Ksitigarbha Sutra” kita dapat melihat sosok Bodhisattva Ksitigarbha, para praktisi yang mengamalkan ajaran Ksitigarbha Sutra, dapat disebut sebagai Bodhisattva Ksitigarbha, jadi Bodhisattva Ksitigarbha bukanlah mewakili seseorang saja.

Setiap insan yang mengamalkan ajaran bakti adalah Bodhisattva Ksitigarbha, setiap insan yang mengamalkan Maitri Karuna menolong semua makhluk yang kesusahan adalah Bodhisattva Avalokitesvara, makna ini harus dipahami.

Kita mesti menerapkan pelaksanaan setiap Bodhisattva dalam kehidupan keseharian kita, barulah dapat menyempurnakan Jalan KeBuddhaan, inilah makna sesungguhnya dari “Bertekad mempelajari Pintu Dharma yang tak terhingga”.

Kita harus meneladani sikap bakti dan hormat dari Bodhisattva Ksitigarbha, meneladani Maitri Karuna Bodhisattva Avalokitesvara, meneladani kebijaksanaan Bodhisattva Manjusri, meneladani pengamalan Bodhisattva Samantabhadra, jadi seorang praktisi hendaknya sempurna akan teladan dari empat Maha Bodhisattva ini.  
Apabila teladan dari empat Maha Bodhisattva ini dibagi-bagi lagi maka akan merupakan teladan dari seluruh Bodhisattva yang tak terhingga dan tanpa batas, inilah yang disebut sebagai “Bertekad mempelajari Pintu Dharma yang tak terhingga”.


法音普薰集「孝」從哪裡做起?  (第六十八集)  檔名:29-511-0068
  《地藏菩薩本願經》特別殊勝之處,孝是從度母親做起,一個人在世間最親密的是母親,父親還次一等。一個嬰兒出生下來,時時刻刻不離母親的懷抱,受到母親的關懷、照顧,恩德無與倫比,所以講孝親第一個是母親。這個經裡面我們看到地藏菩薩,地藏菩薩就是修學地藏法門的這個人,地藏菩薩不是一個人。凡是修學孝親尊師的這個人就是地藏菩薩,凡是修學慈悲救一切眾生苦難的這個人就是觀音菩薩,這個意思我們要懂。我們要以一生具足一切菩薩才能圓成佛道,這就是「法門無量誓願學」真正的意思。我們要學地藏的孝敬,要學觀音的慈悲,要學文殊的智慧,我們現在講理智,要學普賢菩薩的落實,這不是一個身具足了四大菩薩。四大菩薩再要細分,就是無量無邊一切菩薩,這叫法門無量誓願學。